Sahabat Kamus Mufradat yang semoga selalu dalam lindungan Allah -ta'aala-.
Hari ini setelah keliling mengantar istri belanja, saya dan keluarga mampir ke masjid untuk shalat Zhuhur sekaligus istirahat. Saya shalat lebih dulu, karena istri harus menjaga anak-anak. Setelah selesai shalat, saya pun harus menggantikan istri menjaga mereka.
Hari ini setelah keliling mengantar istri belanja, saya dan keluarga mampir ke masjid untuk shalat Zhuhur sekaligus istirahat. Saya shalat lebih dulu, karena istri harus menjaga anak-anak. Setelah selesai shalat, saya pun harus menggantikan istri menjaga mereka.
Di saat mereka bermain dan berlarian, saya hanya duduk dan mengamati sambil 'berkelana' memikirkan banyak hal. Di antaranya adalah tentang materi atau tema apalagi yang harus ditulis di blog ini. Akhirnya terlintas ide untuk menulis tulisan ini, yaitu kosakata bahasa Arab tentang nama-nama bahan bangunan.
Mengapa ide ini muncul?
Kebetulan masjid yang saya singgahi tersebut sedang ada proyek perluasan, sehingga banyak bahan bangunan bertebaran di sana-sini. Maka lahirlah ide penulisan artikel yang sedang Anda baca sekarang. Langsung saja, berikut ini daftar nama-nama bahan bangunan dalam bahasa Arab.
Mengapa ide ini muncul?
Kebetulan masjid yang saya singgahi tersebut sedang ada proyek perluasan, sehingga banyak bahan bangunan bertebaran di sana-sini. Maka lahirlah ide penulisan artikel yang sedang Anda baca sekarang. Langsung saja, berikut ini daftar nama-nama bahan bangunan dalam bahasa Arab.
No | Kata | Mufrad | Jamak |
1 | Bangunan | بِنَاءٌ | أَبْنِيَةٌ |
2 | Pasir | رَمْلٌ | رِمَالٌ |
3 | Besi | حَدِيْدٌ | حَدَائِدُ |
4 | Baja | فُوْلَاذٌ | فَوَالِيْذُ |
5 | Batubata | لَبِنَةٌ | لَبِنَاتٌ |
6 | Semen | ُأَسْمَنْت | |
7 | Kapur | كِلْسُ | |
8 | Batu | حَجَرٌ | أَحْجَارٌ |
9 | Kerikil | حَصَى | حَصَيَاتٌ |
10 | Kayu | خَشَبٌ | أَخْشَابٌ |
11 | Tripleks | خَشَبٌ رَقَائِقِيٌّ | أَخْشَابٌ رَقَائِقِيَّةٌ |
12 | Seng | صَفِيْحَةٌ | صَفِيْحٌ |
13 | Kawat | سِلْكٌ | أَسْلَاكٌ |
14 | Paku | مِسْمارٌ | مَسَامِيْرُ |
15 | Pipa | أُنْبُوْبٌ | أَنَابِيْبُ |
Huft..alhamdulillah setelah perjuangan pencarian dan pengumpulan, akhirnya selesai juga tulisan ini. Semoga daftar nama-nama bangunan dan terjemahannya dalam bahasa Arab di atas bisa memberikan tambahan kosakata bagi Anda para pecinta bahasa Al Quran.
Jika ada yang salah mohon ingatkan, dan jika ada yang baik silahkan ambil dan bagi sesuka hati. Dan kalau ada pertanyaan atau tanggapan, silahkan tulis via kolom komentar di bawah ini.
Akhir kata terima kasih atas kunjungannya, wa jazaakumullahu khairan.
0 komentar
Post a Comment